Warga RW 05 Kelurahan Koja Gelar Pemilihan Ketua RW

Info Jakarta34 Dilihat
banner 468x60

UPDATETERKINI.ID, Jakarta-Warga yang bermukim di Rukun Warga (RW) 05, Kelurahan Koja, Kecamatan Koja, Jakarta Utara melaksanakan pemilihan Ketua RW untuk masa periode 2025-2030, Minggu (20/04/2025).

Dalam pemilihan tersebut di ikuti dua calon yakni, Arhani S.Pd.I dengan mengantongi suara sebanyak 371 suara, dan Machdar, yang memperoleh 125 suara.

banner 336x280

“Saya mengucapkan syukur alhamdulillah dan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan,”ujar Arhani, seusai pemilihan.

Dikesempatan itu ia menekankan pentingnya menyatukan seluruh elemen masyarakat RW 05, mulai dari para Ketua RT, kader Dawis, hingga unsur aparatur wilayah.

“Kita akan melanjutkan dan meningkatkan program-program baik yang sudah berjalan. Hal-hal yang belum terlaksana, akan kita lengkapi dan sempurnakan bersama. Disamping itu sinergi antara RW dan Kelurahan.

“Sinergi dengan Kelurahan menjadi hal utama. RW 05 akan menjadi unsur penguat dalam roda pemerintahan Kelurahan Koja,” tambahnya.

Dikesempatan itu, Lurah Koja, Lutfi Rachman mengapresiasi semangat demokrasi yang ditunjukkan warga.

“Kita harus jaga hubungan dan kebersamaan. Masih ada program lanjutan dari Dinas Perumahan yang perlu dilaksanakan bersama,” kata Lurah Lutfi.

Nur Taufik dari LMK RW 05 menyampaikan selamat kepada Ketua RW terpilih dan menyoroti pentingnya pembangunan infrastruktur.

“Wilayah kita masih termasuk kategori kumuh, maka ke depan perlu ada sinergi kuat dari seluruh unsur RT, RW, serta kader untuk membangun RW 05 yang lebih baik,” ungkapnya.

ikesempatan itu, Ketua Panitia Pemilihan (PPBC) RW 05, Sulaiman, menyampaikan terima kasih atas dukungan seluruh panitia dan warga RW 05.

“Antusiasme warga sangat luar biasa, menjadi semangat bagi kami,” katanya.

Hal senada disampaikan Rudi dari Divisi Teknis. Ia menilai pemilihan RW kali ini berjalan sangat profesional.

“Tahapan pemilihan dari awal hingga akhir berlangsung rapi dan transparan, bahkan hampir setara dengan proses di KPU Kota. Ini menunjukkan demokrasi kita di wilayah sudah naik kelas,”terangnya.

(Imas)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *