Bantu Penanganan Banjir, PMI Kota Jakarta Utara siapkan 1 Unit Tim Rescue dan Tim AGD

Info Jakarta39 Dilihat
banner 468x60

UPDATETERKINI.ID, Jakarta-Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Kota Administrasi Jakarta Utara menyiapkan satu unit tim rescue dan tim AGD untuk membantu penanganan banjir berupa pemeriksaan kesehatan maupun evakuasi.

Kepala Markas PMI Kota Administrasi Jakarta Utara, Nurhasanudin mengatakan, personil yang diterjunkan berasal dari tim rescue dan tim ambulan Markas PMI Jakarta Utara.

banner 336x280

Tak hanya itu saja, PMI Kota Administrasi Jakarta Utara juga menyiapkan beberapa instrumen evakuasi korban banjir seperti perahu karet, perlengkapan water rescue, perlengkapan pertolongan pertama dan ambulans.

“PMI Kota Administrasi Jakarta Utara siap memberikan pelayanan evakuasi hingga ke pengungsian, bagi masyarakat yang membutuhkan evakuasi dapat menghubungi Posko PMI Jakarta Utara di nomor 08988669000,”ujar Acang (panggilan akrab Nurhasanudin), Rabu (28/01/2025).

Dikesempatan itu ia pun berharap agar masyarakat yang terdampak banjir di Jakarta khususnya di Kota Administrasi Jakarta Utara ini bisa tertanggulangi, kemudian semua pihak bisa bahu membahu dalam rangka memberikan pelayanan kepada masyarakat agar kita bisa menekan sekecil mungkin dampak resiko dari banjir ini dan PMI akan selalu siap siaga dalam rangka memberikan bantuan dan pelayanan kepada masyarakat khususnya yang terdampak banjir di Jakarta ini.

(Imas)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *