Warga dan Pemerintah Kelurahan RBU Panen Jagung Pulut

Ekonomi7 Dilihat
banner 468x60

UPDATETERKINI.ID, Jakarta-Warga bersama pengelola RPTRA, Satpol PP, Lurah, aparatur sipil negara Kelurahan Rawa Badak Utara (RBU), PPSU, Dasawisma dan Kader PKK melaksanakan panen jagung pulut di RPTRA Bogasari, Selasa (17/12/2024).

Lurah RBU, Nani mengucapkan syukur alhamdulillah, pada hari ini kita bisa melakukan panen jagung pulut setelah hampir dua setengah bulan menanam sampai kita melakukan panen jagung pulut.

banner 336x280

“Walaupun hasilnya kurang maksimal, namun ini menjadikan pembelajar bagi kita untuk bisa kita tanam lagi di RPTRA lainnya di Kelurahan Rawa Badak Utara. kebetulan di RPTRA Bogasari dan RPTRA Radar Pembanguan juga kita sudah kita tanam jagung pulut,”terangnya.

Seluruh komponen masyarakat bersama ASN berperan serta baik pada saat penanaman hingga panen jagung pulut.

“Diharapkan kegiatan menanam ini dapat terus berlanjut dan menghasilkan panen yang berkualitas. Tanaman ini banyak manfaatnya bagi kesehatan bagi yang mengkonsumsi.

“Kegiatan menanam ini bertujuan untuk mewujudkan ketahanan pangan keluarga di wilayah kelurahan Rawa Badak Utara,”ungkapnya.

(Amin)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *