UPDATETERKINI.ID, Jakarta-Program kegiatan tahunan dalam rangka kepedulian kepada almamater (“ibu susuan” Istilah ini digunakan untuk menyebut sekolah, perguruan tinggi, atau universitas tempat seseorang pernah menuntut ilmu) khususnya dalam ikut serta memberikan motivasi dan edukasi kepada adik adik kelas, dilaksanakan oleh Perkumpulan Komunitas Alumni Pelajar Jakarta Utara (PERKAPJU) bekerjasama dengan Assosiasi Komite Sekolah Nusantara (AKSN), SMK Walang Jaya dan Polres Metro Jakarta Utara, Kodim 0502 Jakarta Utara, BNNK Jakarta Utara, Para Alumni Lulusan Sarjana Kesehatan serta para Pembina/Penasehat/Pengawas Perkapju sebagai Motivator.
Kegiatan ini bernama “Roadshow PERKAPJU FGD Goes To School” dengan tema ‘menjadikan pelajar CERIA (Cerdas, Energik, Responsif, Inovatif dan Adaptif) anti Narkoba, Tawuran dan Kadarkum, Bullying dan Bela Negara dan Sex Bebas), bertempat di SMP Negeri 114 Jalan H. Moh. Darpi No.2 10, RT.1/RW.13, Tugu Utara, Kecamatan Koja, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 14260, Senin, 10 Maret 2025, dimulainya program kegiatan ini oleh PERKAPJU.
Dimana dibulan ramadhan ini akan dilaksanakan di 5 sekolah yaitu :
1. SMP NEGERI 114 JAKARTA UTARA
2. SMP NEGERI 129 JAKARTA UTARA
3. SMP NEGERI 289 JAKARTA UTARA
4. MTS NEGERI 5 JAKARTA UTARA
5. SMP NEGERI 30 JAKARTA UTARA
Dan akan dilanjutkan setelah hari raya Idul Fitri 1446 H, dengan sekolah sekolah yakni :
1. SMP NEGERI 231 JAKARTA UTARA
2. SMP NEGERI 244 JAKARTA UTARA
3. SMP NEGERI 151 JAKARTA UTARA
4. SMP NEGERI 53 JAKARTA UTARA
5. SMP NEGERI 136 JAKARTA UTARA
6. SMP NEGERI 200 JAKARTA UTARA
7. SMP NEGERI 173 JAKARTA UTARA
8. SMP NEGERI 277 JAKARTA UTARA
9. SMP NEGERI 84 JAKARTA UTARA
10. SMP NEGERI 23 JAKARTA UTARA
11. SMP NEGERI 162 JAKARTA UTARA
12. SMP NEGERI 95 JAKARTA UTARA
13. MTs NEGERI 15 JAKARTA UTARA
14. MTs NEGERI 38 JAKARTA UTARA
15. SMP NEGERI 34 JAKARTA UTARA
16. SMP NEGERI 123 JAKARTA UTARA dan lain-lain.
Dimulainya kegiatan ini akan dihadiri para barasumber Bapak AKP Pol. Tunari dari Binmas Polres Jakarta Utara, Bpk. IPDA Pol. Edhi Prabowo, SH dan Ibu IPDA Pol. Friska Yernita Pohan dari Sat Narkoba Polres Jakarta Utara, Lettu Inf. Mulyadi dari Kodim 0502 Jakarta Utara, BNNK Jakarta Utara, lainya dr Hawani Halvina, M.Ph – Dian Apriani – Nur Oktavia (Upie) dari Kesehatan (alumni lulusan sarjana kesehatan), dan motivator yang terdiri dari Irjen Pol (Purn) Ricky F. Wakano (Jenderal Polisi), M.H., Suyanto, SH.,MH (Kepala Kejaksaan Negeri), Aditya Nugroho (Pengusaha), Iryansyah (tokoh ormas/Ketua FKPPI).
Ketua Umum PERKAPJU, Drs. Agustono, MBA (Bang Guston) yang didampingi oleh Tim Panitia Pengarah Acara Sekum PERKAPJU Hayatul Afif, SH serta para panitia Kepriani (Waketum PERKAPJU), Ria Sudarwanti, Fany Andriani, Yatie Bekti, Muhammad Hidayat (Dayat), Agus Supriatna, Siti Aminah (Bece), Ust Damach, Pandi, Atik Wati, Lily Mulyati, Nurzanah, H.Firman, Tjandiwati, Musse, Egi, Mariance, Fauziah, Andi Sudarmi dan Perwakilan Pengurus Alumni Sekolah dan lain-lain, menyampaikan
membina remaja pelajar sejak dini adalah berarti ikutserta mempersiapkan generasi muda masa depan bangsa, membentuk pelajar yang CERIA sama saja dengan membentuk generasi yang kokoh iman dan taqwanya.
berakhlak mulia, berkepribadian tangguh, unggul ipteknya, kaya ekspresi estetisnya, sehat jasmani rohaninya, serta pelajar yang mampu mangadopsi serta menseleksi seni budaya, ilmu pengetahuan dan teknologi dari pengaruh Negara asing” kata Bang Guston (panggilan akrab Agustono)
Dalam kesempatan ini ketua umum Assosiasi Komite Sekolah Nusantara (AKSN) Didik Tri Prasetyo, S.Kom yang didampingi Santi Rahayu dan pengurus lainnya, menyampaikan :
“Komite Sekolah akan tampil pertama bila kaitannya dengan peningkatan mutu pendidikan bagi pelajar, karena komite sekolah sebagai kumpulan mayoritas orang tua siswa, berkepentingan terhadap upaya dan usaha pengawasan dan pelaksanaan pendidikan di sekolah sekolah khususnya untuk peningkatan mutu pendidikan bagi siswa-siswinya. Kegiatan yang dilaksanakan oleh PERKAPJU adalah upaya dalam memberikan motivasi dan kepentingan pendidikan bagi pelajar, hal ini tentu saja sejalan dan dapat bersinergi dengan AKSN, kami sangat mendukung ini dan siap untuk mendampingi serta mensukseskan kegiatan ini,”kata Didik.
(Imas)