UPDATETERKINI.ID, Jakarta-Jumat, 17 April 2025, debat penyampaian visi-misi dan adu argumen antar kandidat calon Ketua RW 05 berlangsung meriah dan penuh antusiasme di Jl. Lorong 5, tepatnya di depan Masjid Baitul Makmur, Kelurahan Koja. Kegiatan ini mengambil patokan dari Pos 9 Pelabuhan Lorong 5 sebagai lokasi utama.
Dua kandidat calon Ketua RW 05 yang turut serta dalam debat ini adalah Arhani (nomor urut 1) dan M. Mahdar (nomor urut 2). Debat dipandu oleh moderator Hibatulah dan disambut antusias oleh warga sekitar.
Acara ini turut dihadiri oleh berbagai tokoh penting, di antaranya:
1.Ketua RW 05, H. Rony Berlian, S.Pd.
2.Perwakilan Kelurahan Koja, Pak Murdani
3. Satpol PP Kelurahan Koja
4. Ketua FKDM Kelurahan Koja
5. Ketua LMK Kelurahan Koja.
6. Seluruh pengurus RW se-Kelurahan Koja, serta masyarakat RW 05 dan sekitarnya.
Debat berlangsung hangat, penuh semangat dan sesekali diwarnai riuh tepuk tangan dari para pendukung masing-masing calon. Kedua kandidat saling menyampaikan visi, misi, dan program unggulan mereka, serta terlibat dalam adu argumen yang sehat dan membangun.
Visi M. Mahdar:
> “Membangun lingkungan RW yang harmonis, sejahtera, dan berdaya saing melalui partisipasi aktif masyarakat dan pemerintahan yang baik.”
Misi M. Mahdar:
1. Meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pelayanan prima dan responsif.
2. Membangun infrastruktur dan fasilitas umum yang berkelanjutan.
3. Meningkatkan kesadaran serta partisipasi masyarakat dalam kegiatan sosial.
4. Meningkatkan keamanan dan ketertiban lingkungan.
Tujuan:
Peningkatan pelayanan publik.
Pemberdayaan partisipasi warga.
Peningkatan keamanan lingkungan.
Perbaikan fasilitas umum.
Kesejahteraan masyarakat melalui program strategis.
Program Unggulan M. Mahdar:
Renovasi Pos RW.
Kenaikan honor Linmas/Hansip dari Rp500.000 menjadi Rp750.000.
Pelayanan publik 24 jam gratis untuk warga RW 05.
Pengajuan pembangunan taman bermain anak-anak di eks area parkir.
Salah satu warga, DA, menyatakan dukungan penuhnya kepada M. Mahdar.
“Pak Mahdar orangnya tanggap, punya pengalaman, dan programnya jelas menyentuh kebutuhan warga. Kami yakin beliau bisa membawa perubahan positif,”ujarnya.
Ketua RW sebelumnya, H. Rony Berlian, S.Pd, dalam pernyataannya berharap siapapun yang terpilih nanti, semoga bisa melanjutkan program-program baik dan lebih dekat dengan masyarakat.
‘RW adalah ujung tombak pelayanan,”terangnya.
Sementara itu, M. Mahdar menegaskan komitmennya:
> “Saya ingin RW 05 ini jadi contoh RW yang maju dan guyub. Kita bangun bersama, tidak hanya janji tapi juga aksi nyata. Mohon doa dan dukungannya.”
Warga RW 05 pun berharap agar pemilihan yang akan digelar pada 20 April 2025 dapat berjalan lancar dan melahirkan pemimpin RW yang amanah dan mampu menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya.
(Hendriyawan)