Bhabinkamtibmas Pulau Harapan Ajak Warga Jauhi Judi Online, Jaga Kamtibmas Tetap Kondusif

Info Jakarta14 Dilihat
banner 468x60

UPDATETERKINI.ID, Kepulauan Seribu – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Bhabinkamtibmas Pulau Harapan, Polres Kepulauan Seribu, Aipda Sidik, melaksanakan kegiatan sambang warga pada Senin (03/02/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara masyarakat dan kepolisian, sekaligus memberikan imbauan penting terkait bahaya judi online.

Aipda Sidik menekankan bahwa judi online dapat merusak ekonomi keluarga dan berdampak negatif pada kehidupan sosial. “Kami mengajak seluruh warga untuk menjauhi judi online dan aktivitas yang dapat merugikan diri sendiri serta lingkungan. Jika ada kejadian yang mencurigakan atau menonjol, segera laporkan kepada pihak kepolisian,” ujar Aipda Sidik.

banner 336x280

Selain mengingatkan bahaya judi online, Bhabinkamtibmas juga mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga kamtibmas agar tetap aman dan sejuk. Menurutnya, dengan adanya sinergi antara masyarakat dan kepolisian, potensi gangguan keamanan bisa dicegah sejak dini.

Kegiatan sambang ini disambut baik oleh warga, yang merasa lebih nyaman dengan kehadiran polisi di tengah-tengah mereka. Aipda Sidik menegaskan bahwa pihak kepolisian akan terus melakukan pembinaan serta pengawasan guna menciptakan lingkungan yang aman dan terbebas dari tindak kejahatan, termasuk perjudian online.

(Amin)

banner 336x280

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *