UPDATETERKINI.ID, Jakarta-Ikatan Keluarga Alumni (IKAL) Lemhannas, Ocean Week dan Perkumpulan Ahli Transportasi dan Logistik Indonesia (PATLI) melaksanakan kegiatan Diskusi Nasional bertajuk “Masa Depan Kemaritiman Indonesia di Era Pemerintahan Baru, Seperti Apa?” di Hotel Sunlake Sunter, Jakarta Utara, Rabu (19/02/2025) lalu.
Hadir dalam kegiatan tersebut pemerintah, pelaku industri maritim, akademisi, serta asosiasi terkait untuk membahas arah kebijakan dan tantangan sektor maritim di bawah pemerintahan yang baru.
Hadir sebagai nara sumber dalam kegiatan ini Direktur Perkapalan dan Kepelautan Kemenhub Capt Hendri Ginting, Direktur Utama Subholding Pelindo Multi Terminal (SPMT) Ari Hendryanto, Ketua Umum DPP Asosiasi Logistik dan Forwarder Indonesia (ALFI) yang juga Direktur Utama Krakatau Steel Akbar Djohan.
Hadir pula perwakilan dari DPP Indonesia National Shipowners Association (INSA) yang diwakili oleh Sekretatis Umum DPP INSA Darmansyah, Pengamat Hukum Maritim Chandra Motif, dan Anggota DPR Komisi V Fadjar Harjo Seputro serta berbagai pemangku kepentingan, termasuk Pelindo, Krakatau Steel, serta asosiasi maritim lainnya.
Dikesempatan itu Banu Amza, pelaku industri maritim mengatakan, dukungan pemerintah sangat penting dalam mengembangkan ekosistem industri kapal nasional serta strategi dalam menghadapi berbagai tantangan global
“Harapan saya di dalam pemerintahan baru ini maritim semakin meningkat dan bersaing dengan negara lain baik di dalam negeri maupun di dunia internasional,”ujar Banu.
(Amin)