Anggota Samapta Polres Kepulauan Seribu Bantu Penumpang Turun dari Kapal di Dermaga Marina Ancol

Info Jakarta26 Dilihat

UPDATETERKINI.ID, Jakarta – Anggota Samapta Polres Kepulauan Seribu menunjukkan sikap humanis dan sigap dalam melayani masyarakat pada Minggu, 20 Februari 2025. Dalam kegiatan pengamanan dermaga kedatangan wisatawan dari wilayah Kepulauan Seribu di Dermaga 16 Marina Ancol, para personel Samapta turut membantu penumpang yang turun dari kapal.

Dengan penuh kepedulian, para anggota membantu wisatawan yang membawa barang bawaan berat, lansia, dan anak-anak agar dapat turun dengan aman dan nyaman. Aksi ini mendapat apresiasi dari masyarakat yang merasa terbantu dengan kehadiran Polisi Baik di lokasi.

Kasat Samapta Polres Kepulauan Seribu, Iptu Hari Subarkah, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan prima dan humanis kepada masyarakat serta wisatawan.

“Kami hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, termasuk wisatawan yang datang dan pergi dari Kepulauan Seribu. Tidak hanya menjaga keamanan, kami juga ingin menunjukkan bahwa polisi hadir dengan hati,” ujarnya.

Pengamanan di Dermaga Marina Ancol merupakan bagian dari kegiatan rutin Polres Kepulauan Seribu dalam rangka menjaga kelancaran dan keselamatan transportasi laut, terlebih pada akhir pekan yang menjadi momen padat arus wisatawan.

(Amin)